Bertemu Puan, Presiden Ebrahim Sebut Kedekatan Iran-RI Didasarkan dari Hati
Ketua DPR RI Puan Maharani menerima kunjungan Presiden Iran, Seyyed Ebrahim Raisi di Gedung DPR.
.
Tiba di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (23/5/2023) sore, Presiden Ebrahim disambut langsung oleh Ketua DPR RI Puan Maharani.
.
Iran sendiri merupakan salah satu mitra politik utama Indonesia, pada tingkat regional dan internasional sejak tahun 1950. Fokus utama hubungan bilaterang Indonesia-Iran selain soal pemberdayaan perempuan, yakni dalam hal kesehatan, ilmu pengetahuan dan teknologi (Iptek), ekonomi-perdagangan, serta kerja sama dalam menciptakan kestabilan di Teluk Persia.
.
Lebih jauh, Ketua DPR RI Puan Maharani mendukung peningkatan hubungan masyarakat Indonesia dan Iran agar terus dikembangkan demi kemajuan bersama serta untuk kesejahteraan rakyat kedua negara.
.
Ketua DPR RI Puan Maharani pun berharap Presiden Ebrahim mendukung kerja sama parlemen Indonesia dengan parlemen Iran dalam menangani berbagai permasalahan global. Menurutnya, kedua negara perlu bekerja sama menciptakan perdamaian dunia dan menurunkan ketegangan di kawasan seperti di Timur Tengah dan Asia Tenggara.
.
Lewat pertemuan bilateral ini, Ketua DPR RI Puan Maharani berharap DPR dapat berkontribusi bagi upaya memperkuat hubungan bilateral kedua negara, termasuk hubungan antar Parlemennya.
.
Ditambahkannya, pertemuan delegasi Presiden Iran dengan DPR menyepakati penguatan hubungan bilateral kedua negara. Ketua DPR RI Puan Maharani berharap, pertemuan bilateral ini dapat meningkatkan hubungan Indonesia dan Iran agar semakin baik, erat, dan menambah peningkatan volume perdagangan.
.
Selain menyepakati peningkatan kerja sama di berbagai bidang, pertemuan Ketua DPR RI Puan Maharani dan Presiden Ebrahim juga menyepakati dukungan kerja sama parlemen untuk bisa mendorong kesepakatan-kesepakatan antara Pemerintah Iran dengan Pemerintah Indonesia.
1 view
1
1
12 months ago 00:01:40 1
Bertemu Puan, Presiden Ebrahim Sebut Kedekatan Iran-RI Didasarkan dari Hati